Jika kamu memperhatikannya secara seksama, maka kamu dapat dengan mudah mengerti mood apa yang sedang menimpanya. Tipe pemikirnya membuat mereka dapat melakukan banyak hal dengan baik pada pekerjaanya, dan umumnya selalu sukses. Tingkah normal yang ditunjukkannya adalah bahwa ia akan selalu mencari kesalahan orang, tetapi tidak akan membicarakan mengenai hal itu kepada orang lain.
Mereka memiliki kemampuan untuk mengenali pikiran kamu dan dapat mengatakan kepada kamu apa yang sedang kamu pikirkan. Ia hampir dapat mengingat semua kemarahan dan cintanya. Hal-hal itu adalah rahasia pentingnya, dan mereka akan menyimpannya sendiri tanpa pernah membukanya bagi orang lain . Dan mereka bukanlah orang yang sangat ambisius dan tidak terlalu mementingkan posisinya di dalam masyarakat.
Kekayaan bukanlah tujuan utamanya, karena mereka bukanlah orang yang rakus, dan mereka berpikir bahwa uang tidaklah abadi. Mereka dapat menjadi orang yang sangat ceroboh dalam merencanakan masa depannya. Mereka tidak suka melawan arus, dan lebih memilih untuk ikut arah jaman, dan hidup lebih mudah. Hanya karena ingin mengambil jalan pintas inilah yang terkadang menyebabkan masa depannya tidak terlalu jelas.
Mereka umumnya baik dan sedikit malas, mereka membenci aturan dan tata tertib. Mereka tidak pernah meremehkan orang lain dan mereka adalah orang yang sopan, tetapi dapat menjadi begitu agresif pada saat marah. Mereka suka berpikir bahwa mereka hidup di dunia yang indah dan dikelilingi oleh orang baik, maka jika ketika mereka mengetahui bahwa dunianya kejam dan tidak seperti apa yang diharapkannya, maka mereka akan hidup di dunianya sendiri.
Pesonanya yang lain adalah bahwa mereka adalah seorang yang lucu, dan itulah senjatanya yang utama. Ketika mereka pengen nembak kamu mereka membuatnya hanya seperti sedang bercanda saja. Bahkan ketika mereka sedih, mereka masih mempertahankan wajahnya yang lucu, maka sangat susah untuk melihat apakah mereka marah atau sedang depresi. Mereka suka menyembunyikan perasaannya dan menolong orang lain, terutama mereka yang membutuhkan teman,atau sedang kesepian.
Mereka dapat menjadi semua yang kamu inginkan, dan juga semua yang tidak kamu inginkan. Mereka memiliki kesempatan untuk berhasil sebanyak kesempatan yang sama untuk gagal. Mereka dapat memaksa dirinya untuk mengerjakannya dan dapat melakukannya dengan baik, kecuali jika mereka sering menggunakan terlalu banyak tenaga untuk mengurusi hal tetek bengek lainnya yang menyebabkan mereka kehilangan banyak kesempatan.
Mereka dapat menjadi bahagia dan merasa puas dengan apa yang mereka punya dan memiliki banyak cinta< untuk kamu. Mereka adalah orang yang pandai berbicara, sekaligus pendengar yang baik. Ketika mereka bersama loe, mereka ingin loe bahagia. Dan mereka mengerti keadaan emosional pasangannya.
Jika mereka ingin sendiri, lebih baik kamu tidak mengganggunya. Mereka adalah orang yang sensitif, pendiam, pemalu, dan mudah terluka. Mereka selalu ingin untuk merasa berharga. Kadang mereka dapat menjadi pemarah dan ribut, tetapi begitu sadar dan tidak sepanas tadi, mereka akan kembali menjadi manusia bahagia. Mereka bukan tipe cowok pencemburu atau posesif, dan jika mereka merasa cemburu, jangan harap kamu dapat mengetahuinya.
Dalam pergaulan mereka memiliki banyak teman baik cewek maupun cowok, dan mereka sangat perhatian kepada teman-temannya. Karena memiliki banyak teman, janganlah kamu jadi cemburuan ngga menentu , atau kalau tidak kamu akan kehilangan dirinya. Mereka juga menyukai hal-hal indah, jadi jika ada cewek cantik berjalan dan mereka memandanginya, jangan marah karena kamu mengetahuinya. Karena mereka hanya sekedar mengagumi keindahan.
Teman-temannya kadang menjadi penghambat bagi cinta kamu karena mereka seakan lebih memperhatikan temannya dari pada kamu dan lebih punya banyak waktu buat temannya dari pada buat kamu. Tapi percayalah hal itulah yang bisa membuat mereka bahagia. So kalau emang mencintai cowok pisces ini maka kamu harus lebih mengerti sifat mereka.
Ketika mereka sendirian atau merasa sedih, dekatilah dia untuk menghiburnya. Mereka tidak suka dinasehati, jadi jika kamu ingin didengarkan, maka kamu harus menjadi contoh yang baik bagi dirinya dulu. Mereka menyukai wanita yang ceria dan cerdas. Kalau kamu memperlakukannya layaknya seseorang yang sangat spesial, maka mereka juga akan menjadi sespesial itu pula sama kamu.
Mereka akan mempercayai kamu jika jatuh cinta, Tetapi usahakan jangan memaksakan kesempatan yang ada, dan akhirnya malah terlalu memanjakannya. kamu juga harus kasih pengertian ama mereka bahwa kehadiran kamu bagi mereka juga berharga dan mereka juga harus menghargai kamu.
Yah, itulah secara umum gambaran mengenai sifat cowok pisces.
No comments:
Post a Comment